Depok, XPOSBERITA -- Sijago merah hanguskan bangunan Lt 5 RS Hermina Depok, Jl.Siliwangi, Pancoran Mas, Kota Depok, Semua Pasien Rawat terpaksa di evakuasi keluar gedung, Sabtu (22/7/23).
Petugas Damkar Kota Depok terus disibukkan terjadinya kebakaran, baru saja kemarin malam menangani kebakaran di salah satu Minimarket, malam ini giliran RS Hermina dilanda kebakaran.
Dari hasil pantauan di lapangan, api terlihat berasal dari Lt .5 gedung, kobaran api semakin membesar hingga membuat kepanikan di sekitar RS.
Pihak keamanan RS terpaksa mengevakuasi seluruh pasien rawat inap akibat kebakaran jalan raya sekitar RS terlihat macet parah.
Petugas Damkar Kota Depok , masih terus berusaha untuk memadamkan api, puluhan mobil Damkar Kota Depok terlihat masih bersiaga di sekitar TKP.
Pihak Damkar maupun dari RS belum bersedia untuk memberikan informasi terkait penyebab kebakaran.(Radot)